Palu, inakor.id – Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah, Agus Salim, S.H., M.H, bersama seluruh jajaran, mengucapkan selamat Tahun baru 2024.
Dalam harapannya, di tahun yang baru ini, mereka berharap dikelilingi oleh keberuntungan, kedamaian, dan diberikan kesehatan.
Agus Salim juga menekankan aspirasi untuk mencapai semua cita-cita di Tahun 2024, dengan keyakinan bahwa setiap individu berhak mendapatkan yang terbaik.
“Sambutlah tahun baru dengan kebaikan-kebaikan yang baru, dan mari kita bersama-sama menciptakan kenangan yang baik. Semoga tahun ini membawa berkah bagi kita semua,” ujar Agus Salim di Palu, Minggu (31/12/2023)
Ucapan selamat tersebut disampaikan oleh Plt Kasipenkum Abdul Haris Kiay., S.H.,M.H., melalui whatsapp grup Forwaka sebagai bentuk semangat dan harapan positif untuk memulai tahun baru dengan penuh optimisme.
Selain itu, Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah juga menekankan pentingnya bersatu dalam mencapai tujuan bersama dan menciptakan momentum positif di tengah-tengah tugas-tugas yang diemban oleh institusi kejaksaan.
Seluruh jajaran kejaksaan juga turut meramaikan momen tersebut dengan antusiasme, menegaskan komitmen mereka untuk memberikan pelayanan hukum yang berkualitas dan menjunjung tinggi nilai-nilai keadilan.
Semoga Tahun 2024 menjadi tahun yang penuh prestasi dan keberhasilan bagi Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tengah serta masyarakat yang dilayani. (Jamal)