Cegah Bahaya petasan Sejak dini Kapolsek Karangtengah sambangi sekolahan

Jawa Tengah31 Views

POLRES DEMAK— INAKOR ld—- Kapolsek Karangtengah AKP Setiyo menyambangi salah satu sekolah dasar untuk memberikan penyuluhan dan menyampaikan himbauan kepada pelajar agar tidak membuat maupun membunyikan petasan pada bulan Ramadhan dan perayaan hari raya Idul Fitri.(08/03/2025)

Bertempat di SD NEGERI Donorejo 2 , Kapolsek Karangtengah AKP Setiyo di dampangi Bhabinkamtibmas serta Guru sekolah mengajak para siswa untuk mengindahkan himbauan Bahaya petasan pada anak usia dini

banner 336x280

AKP Setiyo menuturkan kepada para pelajar agar tidak membeli dan bermain petasan karena ledakannya bisa mencelakakan diri sendiri dan orang lain.

Meski seru untuk dimainkan, ada bahaya yang cukup tinggi dari petasan. Pertama, bermain petasan mungkin saja menimbulkan trauma pada anak karena bunyinya yang cukup keras. Apalagi, jika anak tersebut belum pernah mendengar bunyi ledakan sebelumnya.” Ucap Kapolsek
,

“Kedua, risiko luka bakar. Saat bermain petasan, jika ledakan terkena tubuh dapat menyebabkan luka bakar yang cukup parah, luka bakar itu juga bisa bervariasi tingkat keparahannya, Gejalanya seperti kulit melepuh, bengkak hingga terkelupas,” Imbuhnya

“bermain petasan dapat menyebabkan polusi udara. Biasanya, setelah membakar petasan, kita kerap mencium aroma hangus yang berpotensi membuat sesak napas, batuk, hingga infeksi saluran pernafasan.”tutupnya

(Jun/Sumber Pid Polsek Karangtengah)

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *