Pangandaran, inakor.id – Peristiwa angin puting beliung yang terjadi di Kampung Turis, Pamugaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu (21/12/2024) sore, menggemparkan warga terutama di Priangan Timur.
Sri Rahayu yang menjabat anggota DPRD Kabupaten Pangandaran dua periode ini, langsung turun melihat warga yang terdampak angin puting beliung dan mendorong pemerintah setempat agar secepatnya ditangani.
“Kami ikut prihatin dengan kejadian bencana yang menimpa warga Pangandaran ataupun yang bukan warga Pangandaran,” Katanya, minggu, (22/12/2024).
Atas peristiwa yang menimpa warga, Sri langsung berkoordinasi dengan Dinas Sosial PMD dan BPBD Kabupaten Pangandaran.
“Tadi malam juga kami dan Dinas terkait sudah turun ke lapangan dan melihat apa yang dibutuhkan masyarakat yang terdampak,” paparnya
Satu warga yang terdampak angin puting beliung di Pamugaran, Kartiwi (54) bersyukur, rumah miliknya yang tertimpa pohon kelapa akibat angin puting beliung sudah dibantu para petugas dan pemerintah.
“Alhamdulillah sudah ada yang bantuin, jadi enggak terlalu khawatir. Atap rumah juga sudah ditutup sementara pakai terpal dan puing-puing di belakang sudah diberesin,” tuturnya
Karena, rumah kecil miliknya yang terdampak angin puting beliung juga merupakan tempat usaha warung kopi.
Selama tinggal di Pamugaran, Ia mengaku, baru kali ini terjadi peristiwa angin puting beliung yang cukup besar.
“Baru pertama kali saya melihat angin yang begitu besar kayak gitu mah. Sebelumnya enggak ada, hanya angin laut biasa,” tutupnya (*)