Pangandaran, inakor.id – Hajat Laut Masyarakat Basisir Pangandaran dihadiri Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan di Pantai Barat, Pangandaran, Jabar, Jumat (12/07/2024).
Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan mengatakan, bahwa hajat laut adalah budaya lokal yang mempunyai nilai-nilai baik.
“Dari sisi kacamata wisata ini merupakan daya tarik wisata, yang bisa dijadikan masuk ke dalam kalender wisata. Yang nanti akan bisa menarik wisatawan datang,” katanya kepada sejumlah wartawan
Sementara ini menurutnya, belum ada tempat wisata kekhususan.
“Nah barangkali dengan tradisi akan menjadi acara khusus yang dapat menarik wisatawan,” ujar Ujang Endin
Ujang Endin memaknai, budaya ini tidak boleh bertentangan dengan nilai-nilai agama dan nilai-nilai akidah.
“Jadi kalau di Padang ada istilah Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi KItabullah. Adat itu harus sesuai agama dan Al-qur’an,” jelasnya
Lebih lanjut Ujang Endin mengatakan, syukur itu wajib tapi jangan sampai rasa syukur ini menjadi salah dan dapat merusak agama dan akidah.
“Jadi kalau pun ada nanti sesuatu hal yang kurang pas dengan nilai agama, itu kewajiban kita, kewajiban ulama untuk meluruskan masuk ke dalam relnya sesuai dengan keyakinan agama Islam,” paparnya
Ujang Endin menambahkan, misalkan ada angka-angka yang lain dianggap mistis itu hanya properti.
“Untuk menarik kehadiran masyarakat aja, itu hanya properti saja,” tutupnya (Agit Warganet)